Mothercare Resmikan Gerai ke-50

Brand kebutuhan ibu dan anak yang menjadi destinasi belanja bagi para orang tua, Mothercare, tahun ini terus berekspansi. Di awal kuartal kedua, Mothercare baru saja membuka gerai terbarunya di AEON Sentul, tidak lama berselang, tepat 31 Mei 2021, Mothercare semakin memperkuat kehadirannya di Indonesia dengan membuka gerai yang ke-50 di Pondok Indah Mall 3. 

Sebagai gerai penyedia kebutuhan orangtua dan anak, kehadiran gerai baru Mothercare diharapkan dapat memenuhi kebutuhan ibu dan anak dengan produk-produk berkualitas baik, serta dari sisi fashion yang mewakili gaya anak masa kini.

Vasudev Kataria, Senior Vice President Mothercare Indonesia mengungkapkan, “Walaupun masih dalam pandemi, kebutuhan orang tua akan produk ibu dan anak sangatlah tinggi bahkan lebih tinggi dari sebelumnya. Melihat peluang tersebut dan juga dukungan dari para pelanggan setia, kami dengan percaya diri mengembangkan bisnis dan terus melakukan ekspansi guna mempermudah para orang tua agar dapat dengan mudah menemukan beragam kebutuhan dari saat hamil hingga produk untuk sang buah hati.”

“Hari ini Mothercare meresmikan gerai ke-50 di Pondok Indah Mall 3 dan kedepannya kami pun akan membuka beberapa gerai lagi di luar Jakarta. Diusianya yang sudah memasuki 16 tahun di Indonesia, Mothercare masih tetap dan akan terus menjadi top of mind untuk gerai kebutuhan ibu dan anak di 16 kota di Indonesia.”

(ki-ka) Eka Dewanto – GM Pondok Indah Mall, Manoj Bharwani – Co-Founder Kanmo Group, Anuj Maheshwari – CFO Kanmo Group, Vasudev Kataria – Senior Vice President Mothercare Indonesia

Membuka gerai terbarunya merupakan komitmen Mothercare untuk terus memberikan layanan dan produk berkualitas yang dibutuhkan orang tua dan anak, menyediakan koleksi lengkap yang terdiri dari perlengkapan ibu hamil, pakaian anak-anak, stroller, perlengkapan mandi, perlengkapan menyusui, perlengkapan makan, hingga perlengkapan tidur.

Dikenal dengan reputasi produk yang berkualitas dan memperhatikan kenyamanan konsumen dari pengalamannya, Mothercare menjadi sumber informasi terpercaya bagi keluarga untuk menemukan berbagai macam produk yang sesuai dengan kebutuhan orang tua dan anak. 

Vasudev Kataria, Senior Vice President Mothercare Indonesia

Ada banyak cara berbelanja di Mothercare, bisa melalui gerai yang tersebar di 16 kota dan salah satunya di gerai Mothercare ke-50 seluas 278.22 m² yang berada di lantai 2 Pondok Indah Mall 3 atau melalui Mothercare Apps, website mothercare.co.id, Chat to Shop melalui nomor +62 21 29181155 dan marketplace terkemuka.

Mothercare menganut sistem omnichannel, di mana pelanggan dapat menggunakan lebih satu dari channel penjualan seperti gerai offline, e-commerce, website, social media, dan chat messenger untuk melakukan riset, membeli dan menukar barang dari kami.

Untuk merayakan #50mothercareindo, Mothercare memiliki promo spesial yang berlaku di seluruh gerai Mothercare di Indonesia, yaitu dengan berbelanja minimal Rp500.000 pelanggan akan mendapatkan voucher sebesar Rp50.000.

Promo ini akan berlangsung 31 Mei – 6 Juni 2021. Kami menantikan kehadiran pelanggan setia Mothercare di gerai terbaru kami dan untuk 50 pengunjung pertama akan mendapatkan hand sanitizer dan pelanggan yang berbelanja minimal Rp1.000.000 akan berkesempatan mendapat voucher Rp500.000 dan freebies lewat permainan spin the wheel.

(ki-ka) Eka Dewanto – GM Pondok Indah Mall, Manoj Bharwani – Co-Founder Kanmo Group, Anuj Maheshwari – CFO Kanmo Group, Vasudev Kataria – Senior Vice President Mothercare Indonesia

Satu hal yang sangat ditunggu oleh ibu di Indonesia, Mothercare End of Season Sale (EOSS). EOSS yang diadakan 2 kali dalam setahun, akan segera dimulai pada 3 Juni – 11 Juli 2021. Inilah saatnya untuk mendapatkan produk favorit ibu dan anak dengan potongan harga hingga 70%.

Dengan adanya Mothercare Apps yang dapat diunduh melalui Google Play dan App Store, tahun ini terasa sedikit berbeda. Melalui aplikasi ini, EOSS dimulai lebih awal pada tanggal 31 Mei, selain mendapatkan potongan harga hingga 70% juga terdapat tambahan 10% dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. 


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *