Fakta Seputar Kekuatan Penyembuhan & Manfaat Sentuhan dan Dekapan

Percayakah Moms, bahwa Kekuatan Penyembuhan dan Manfaat Sentuhan dan Dekapan sangat efektif, terutama untuk menjaga kesehatan mental?

Tidak harus melulu bergantung pada obat-obatan atau resep dokter ketika ingin mengatasi penyakit tertentu. Justru pelukan dan dekapan sangat efektif meminimalisasi rasa sakit, menghilangkan stress dan masalah kesehatan lainnya. Cara ini bisa diterapkan pada pasangan, si kecil, hingga hewan peliharaan. 

Kekuatan Penyembuhan dan Manfaat Sentuhan dan Dekapan sudah dibuktikan dalam berbagai penelitian ilmiah. Para ahli bahkan merekomendasikan untuk berpelukan dengan orang-orang tersayang selama beberapa menit, meski tanpa alasan apapun. Cara ini akan meningkatkan keintiman, rasa saling mengasihi, hingga saling percaya, yang pada akhirnya akan meningkatkan kualitas hubungan satu sama lain. 

Baca juga Kalau Kanker, Kenapa Harus Kemoterapi?

Jika masih ragu dan canggung untuk memeluk maupun dipeluk, mari cek terlebih dahulu sejumlah fakta Kekuatan Penyembuhan dan Manfaat Sentuhan dan Dekapan berikut ini:

1. Pelukan Menghasilkan Hormon Cinta

Foto oleh Andrea Piacquadio dari Pexels

Ciuman dan dekapan berada di bawah payung sentuhan. Jika Anda melakukannya dengan orang-orang yang tepat, dan tentu saja disayangi, tubuh Anda akan secara otomatis menghasilkan hormon cinta. Di antara hormon-hormon tersebut adalah endorfin, oksitosin dan serotonin. Hormon ini sangat berguna untuk meningkatkan perasaan bahagia, dan secara otomatis mengurangi stress, hingga menurunkan tekanan darah. 

Stress didukung oleh hormon yang disebut “kortisol”. Ketika Anda stress, segeralah mencari obyek tersayang untuk dipeluk. Penelitian menunjukkan, dekapan efektif mengurangi produksi hormon kortisol  secara signifikan. Perasaan bahagia akibat hormon cinta tentu saja sangat bagus untuk kesehatan pikiran dan badan. 

2. Mendukung Kesehatan Jantung

Salah satu biang keladi penyakit berasal dari pikiran kita. Ketika stress melanda, Anda sebaiknya segera mencari jalan solusi, dan berupaya menenangkan diri. Salah satu caranya adalah dengan berpelukan. Ketika hormon cinta meningkat ketika berpelukan, tekanan darah akan turun dan jantung Anda akan ikut merasakan manfaatnya. 

Baca juga Bagaimana Kebijakan Vaksin Booster Covid-19 bagi Anak di Indonesia?

3. Manfaat Berpelukan yang Seimbang Bagi Laki-Laki Maupun Perempuan

Kata siapa hanya wanita saja yang membutuhkan pelukan? Justru laki-laki juga bisa memanfaatkan Kekuatan Penyembuhan dan Manfaat Sentuhan dan Dekapan.

Pops tidak perlu gengsi karena stereotip tentang lelaki harus menjadi pelindung dan kuat. Justru laki-laki juga bisa mendapatkan ketenangan dengan cara meminta pelukan, tentu saja dari orang-orang yang tepat. 

Hal ini juga dapat diterapkan oleh Moms dan Pops kepada anak laki-laki, sehingga kelak ia pun tak merasa malu untuk dipeluk oleh orang tuanya.

Related Posts

Comments

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Stay Connected

[td_block_social_counter facebook="Parents-Guide-107900794865316" style="style6 td-social-boxed" open_in_new_window="y" f_counters_font_family="394" f_network_font_family="891" f_counters_font_size="eyJhbGwiOiIxNCIsImxhbmRzY2FwZSI6IjEzIiwicG9ydHJhaXQiOiIxMiJ9" f_network_font_size="eyJhbGwiOiIxMyIsImxhbmRzY2FwZSI6IjExIiwicG9ydHJhaXQiOiI5In0=" counter_color="#ffffff" counter_color_h="#ffffff" network_color="#ffffff" network_color_h="#ffffff" tdc_css="eyJsYW5kc2NhcGUiOnsibWFyZ2luLWJvdHRvbSI6IjQwIiwiZGlzcGxheSI6IiJ9LCJsYW5kc2NhcGVfbWF4X3dpZHRoIjoxMTQwLCJsYW5kc2NhcGVfbWluX3dpZHRoIjoxMDE5LCJwb3J0cmFpdCI6eyJtYXJnaW4tdG9wIjoiLTEwIiwibWFyZ2luLWJvdHRvbSI6IjMwIiwiZGlzcGxheSI6IiJ9LCJwb3J0cmFpdF9tYXhfd2lkdGgiOjEwMTgsInBvcnRyYWl0X21pbl93aWR0aCI6NzY4LCJwaG9uZSI6eyJtYXJnaW4tYm90dG9tIjoiNDAiLCJkaXNwbGF5IjoiIn0sInBob25lX21heF93aWR0aCI6NzY3fQ==" twitter="burhanabe" instagram="parentsguide.co" manual_count_instagram="400"]

Recent Stories