Bintik Merah Pada Kulit Bayi, Ini Jurus Mengatasinya?

  • Ruam popok
Foto dari Pexels.com

Kulit kemerahan pada bayi yang muncul di bagian pantat bisa karena ruam popok. Ini terjadi karena kulit bayi sensitif. Bahan popok yang dipakai sebaiknya memang yang aman bagi kulit bayi. Selain itu penting bagi Moms untuk segera mengganti popok bayi. Popok perlu diganti secara rutin beberapa kali dalam sehari. Jika bayi mengalami ruam popok maka bisa memberikan salep khusus untuk ruam popok.

Baca juga Gigi Sehat, Tubuh Sehat, Tumbuh-Kembang Sehat!

  • Biduran/alergi

Bintik kemerahan pada kulit bayi juga bisa disebabkan karena alergi. Ada beberapa zat yang bisa memicu alergi pada bayi misalnya makanan tertentu, obat-obatan tertentu, bulu binatang, dan lain-lain. Setelah mengetahui penyebab alergi maka Moms perlu menghindarkan bayi dari pemicu alergi tersebut. Memeriksakan anak ke dokter juga dapat dilakukan. Nantinya dokter bisa memberikan obat yang cocok untuk meredakan alergi.

  • Eksim

Ruam merah pada kulit bayi bisa menjadi tanda penyakit eksim. Ini biasanya muncul pada bayi dan balita. Anak yang pernah menderita eksim juga bisa terkena lagi saat remaja. Bayi yang memiliki gejala eksim bisa langsung diperiksa oleh dokter untuk menentukan apakah eksim atau penyakit lainnya. Jika benar eksim maka akan diberi obat yang cocok untuk bayi. Obat bisa berupa krim atau salep untuk kulit bayi.

  • Impetigo

Bintik merah pada kulit bayi bisa juga karena impetigo. Ini merupakan infeksi kulit menular yang biasa terjadi pada bayi atau anak-anak. Gejala lain dari penyakit ini yaitu kulit akan mengalami iritasi di sekitar luka lalu terbentuk koreng berwarna kuning. Anak yang mengalami gejala penyakit ini sebaiknya segera diperiksakan ke dokter.

Kulit dan tubuh bayi yang sensitif memang rawan terserang berbagai penyakit. Bintik merah pada kulit bayi selain karena penyakit tertentu bisa juga karena gigitan serangga atau nyamuk. Sebelum mengobatinya, periksa dulu bentuk atau jenis bintik merahnya. Perhatikan juga gejala lain yang terjadi pada anak.

Baca juga Selain Menggosok Gigi, Apa Perawatan Kesehatan Mulut Lainnya Bagi Anak-Anak?

Jika Moms merasa anak tidak sehat maka sebaiknya segera memeriksakan ke dokter. Diagnosis penyakit oleh dokter tentu akan lebih akurat dan nantinya bisa mendapat obat yang sesuai.

Selain pengobatan, orang tua juga perlu menjaga asupan makanan dan minuman untuk bayi. Jaga kebersihan lingkungan di sekitar bayi dan jangan lupa memandikan bayi secara rutin serta mengganti popoknya.

Foto utama dari Pexels.com

Related Posts

Comments

Stay Connected

0FansLike
400FollowersFollow
8,385FollowersFollow

Recent Stories