Kebiasaan-Kebiasaan di Rumah yang Membuat Keluarga Kompak

Keluarga merupakan bagian dari hidup kita yang perlu untuk dijaga. Keharmonisan dalam keluarga rasanya perlu dibina dan dijaga oleh seluruh anggota keluarga agar tercipta keluarga yang harmonis dan kompak.

Dalam kehidupan ini, tak sedikit orang yang bermasalah dengan keluarganya. Padahal keluarga bisa memberikan bantuan jika mengalami kesulitan. Menjaga kekompakan keluarga juga penting agar kehidupan bisa berjalan dengan lebih bahagia. Hubungan orang tua dan anak yang baik bisa memberikan dukungan pada pribadi seseorang.

Baca juga Memupuk Empati Anak Sejak Dini

Keluarga yang kompak bisa membantu untuk mengatasi berbagai permasalahan dan menciptakan kebahagiaan untuk menjalani kehidupan. Tentunya, keharmonisan dan kekompakan keluarga tidak terbentuk begitu saja, melainkan melalui berbagai kebiasaan yang sering dilakukan oleh anggota keluarga.

Berikut ini beberapa kebiasaan-kebiasaan di rumah yang membuat keluarga kompak.

Baca juga Menteri PPPA: Awasi Anak Gunakan Media Sosial

  • Makan bersama di meja makan
Foto dari Pexels.com

Makan bersama bisa menjadi cara untuk bisa bersama setiap hari. Jika mungkin sulit makan bersama di pagi atau siang hari, maka bisa dilakukan pada malam hari. Makan di meja makan bersama dengan keluarga bisa menjadi ajang untuk saling bercerita tentang hari tersebut. Moms dan Pops bisa menanyakan tentang kegiatan anak di hari itu. Saat makan, saudara bisa saling berbagi makanan. Kakak bisa membantu adiknya yang sedang makan. Makan bersama di meja makan bisa membantu anggota keluarga dapat saling mengenal satu sama lain dengan lebih dekat.

  • Membersihkan rumah bersama

Membersihkan rumah atau kerja bakti di rumah bisa membuat keluarga menjadi kompak. Ini bisa dilakukan di akhir pekan, sekali seminggu. Anak dan orang tua bisa berbagi tugas untuk membersihkan rumah secara keseluruhan. Pembagian tugas bisa dilakukan sesuai kemampuan setiap anggota keluarga. Anak-anak misalnya bisa diberi tugas membersihkan jendela atau mengelap meja. Anak yang agak besar bisa membantu membersihkan halaman rumah. Saat bekerja bersama-sama ini, antar anggota keluarga bisa semakin kompak.

Baca juga 5 Cara Tumbuhkan Kepercayaan Diri Anak

  • Menonton tv bersama

Menjaga kekompakan keluarga juga bisa dilakukan dengan melakukan kegiatan yang menyenangkan seperti menonton tv. Cari acara yang disukai dan bisa ditonton oleh seluruh anggota keluarga. Saat menonton bersama, anggota keluarga biasanya akan memberikan komentarnya masing-masing. Siapkan cemilan dan minuman ringan kesukaan anggota keluarga.  Ini bisa jadi cara yang menyenangkan untuk menghabiskan waktu bersama tanpa harus menghabiskan banyak uang.

Related Posts

Comments

Stay Connected

0FansLike
400FollowersFollow
8,385FollowersFollow

Recent Stories