Mendidik dengan Cinta

Foto: Istimewa/PG

Memang rekam jejak Kak Seto dari menjadi asisten Pak Kasur hingga meraih gelar Doktor  bidang Psikologi Program Pascasarjana Universitas Indonesia di tahun 1993, terus berjalan hingga kini, tidak pernah jauh dari masalah pendidikan anak.

Ilmu dan pengalamannya yang sangat kaya itulah yang dibagikannya pada orang tua yang galau dengan pendidikan anak mereka, terutama di masa pandemi seperti ini.

Sangat banyak hal menarik yang bisa tergali dari acara hari itu, tapi hal-hal utama yang tercatat dalam ingatan tidak jauh dari pengenalan diri anak dan komunikasi.

Baca juga: Moms, Ini yang Penting Tentang Akta Kelahiran Anak

Setiap anak unik dan cerdas

Foto: Istimewa/PG

Satu hal yang sangat penting untuk diingat adalah kenyataan bahwa setiap manusia diciptakan dengan keunikan masing-masing. Jadi setiap anak itu unik. Bahkan anak kembar juga punya karakter berbeda lho! Orang tua perlu mengenali anak-anaknya dengan minat dan bakat mereka masing-masing.

Dengan mengetahui minat dan bakat anak-anaknya, tentunya orang tua bisa mengetahui bahwa anak-anaknya memiliki kecerdasan yang berbeda-beda.

Dari catatan Kak Seto dijelaskan ada delapan kecerdasan: cerdas angka, cerdas kata, cerdas gambar, cerdas musik, cerdas gerak, cerdas teman, cerdas diri, dan cerdas alam. Jadi semua anak itu cerdas, temukan kecerdasan mereka!

Berbagai masalah yang muncul sebisa mungkin diselesaikan melalui komunikasi yang baik. Membiasakan anak untuk membagikan perasaannya, termasuk dalam mengelola emosi mereka, sangat membutuhkan bantuan panutan atau role model dari orang tua.

Dalam berkomunikasi, sikap terbuka orang tua untuk menerima masukan dari anak akan sangat berarti dalam membangun kebiasaan berkomunikasi dalam keluarga.

Mengenali kecerdasan anak juga bisa membantu orang tua untuk kreatif dalam membuat kegiatan keluarga. Kemampuan kreatif orang tua untuk membantu anak tetap tertarik untuk belajar merupakan hal yang perlu dikembangkan. Setiap anak pada dasarnya memiliki keingintahuan, sementara dunia anak adalah dunia bermain. Jadi, kreatif dalam menyampaikan pesan baik melalui kegiatan mendongeng, menyanyi bersama, dan berbagai kegiatan lainnya, merupakan cara untuk menumbuhkan semangat belajar mereka.

Related Posts

Comments

Stay Connected

0FansLike
400FollowersFollow
8,385FollowersFollow

Recent Stories