Moms, Ini 4 Tips Berinvestasi Anti Bodong!

Tips Kedua: Pegang erat prinsip “ini uang saya, maka saya harus jaga dengan baik”

Uang yang diperoleh dengan kerja keras dan cerdas harus dijaga dengan baik. Karena itu, kita perlu mempercayakan uang kita kepada mereka yang dapat dipercayai dan cakap dalam mengelola investasi.

Beberapa kriteria dari pengelola investasi yang baik dan dapat dipercaya, yaitu:

  1. Pengelola mengantongi ijin dari OJK dan rajin melapor kepada OJK. Ini memberikan legitimasi bagi pengelola investasi tersebut.
  2. Cermati catatan kinerjanya: apakah dalam jangka panjang (3-5 tahun) dia memberikan imbal hasil yang lebih tinggi daripada bunga deposito bank; bagaimana dia dapat mencetak imbal hasil setinggi itu?
  3. Cermati mekanisme penarikan dana investasi: apakah mudah dilakukan? Apakah ada jaminan penarikan seluruh dana investasi?
  4. Bandingkan kinerja pengelola investasi dengan kinerja pengelola investasi pada umumnya. Dengan kata lain, cek toko sebelah jika Moms merasa kinerja pengelola investasi tersebut tidak meyakinkan.
  5. Pastikan pengelola investasi memberikan gambaran jelas tentang resiko-resiko dari investasi yang ditawarkannya.

Baca juga: Eka Adrianie: Pesan Keselamatan dan Keberagaman dalam Gaun

Tips ketiga: Kenali macam-macam instrumen investasi dan bursanya masing-masing

Nilai investasi mengacu kepada nilai pasar. Investasi saham mengacu kepada harga-harga saham di Bursa Efek Indonesia (BEI). Investasi obligasi mengacu kepada transaksi jual-beli obligasi di BEI.

Selain itu terdapat berbagai instrument investasi yang pasarnya tidak seperti BEI, yang dapat kita jumpai di Indonesia, tetapi terdapat di berbagai tempat di seluruh dunia dan terintegrasi. Misalnya, cryptocurrencies, kontrak-kontrak berjangka dengan turunan aset komoditas dunia seperti emas dan valas.

Perlu diketahui OJK memiliki wewenang yang terbatas untuk transaksi jual-beli instrumen-instrumen investasi tersebut.

Nah, ini Moms yang penting untuk dipahami. Setiap instrumen investasi memiliki fluktuasi (pergerakan naik-turun) harga pasar yang berbeda-beda. Fluktuasi harga saham lebih tinggi daripada fluktuasi harga obligasi. Sedangkan, pergerakan fluktuasi harga cryptocurrencies dan harga kontrak-kontrak komoditas berjangka lebih tinggi daripada saham dan obligasi.

Cari instrumen investasi yang fluktuasi harganya dapat dan mau Moms tanggung. “Dapat” berarti jika fluktuasi tersebut membuat Anda rugi, Anda tidak akan bangkrut. “Mau” berarti fluktuasi tersebut tidak akan menganggu kenyamanan hidup Anda.

Tips keempat: Tentukan jumlah dana untuk investasi

Ketiga tips di atas tidak cukup untuk memulai investasi. Pada akhirnya, Anda harus mengalokasikan dana untuk investasi selain untuk konsumsi dan tabungan. Berapa banyak sebaiknya dana untuk investasi?

Investasi dapat dilakukan dan dipelajari oleh semua kalangan, tanpa pandang bulu. Modal utama untuk belajar investasi adalah kemauan Moms untuk belajar dan berani untuk memulai.

Idealnya, Moms dapat menyisihkan paling tidak 30% dari gaji untuk menabung dan investasi. Tapi jika itu masih terlalu banyak, maka Anda dapat mulai dengan mengalokasikan 10% dari gaji.

Selanjutnya, sebagai permulaan, dari dana yang disisihkan tersebut, Moms dapat alokasikan sebagian besar untuk tabungan di deposito bank atau reksadana pasar uang. Sedangkan, sisanya dapat dialokasikan ke reksadana pendapatan tetap (obligasi) dan/atau reksadana ekuitas (saham).

Alokasi dana untuk investasi di obligasi dan/atau saham dapat diperbesar seiring dengan peningkatan pengetahuan Anda akan obligasi dan saham. Pengetahuan tersebut harus membangkitkan kemampuan dan kemauan Moms untuk menghadapi fluktuasi harga saham dan harga obligasi.

Investasi dapat dilakukan dan dipelajari oleh semua kalangan, tanpa pandang bulu. Modal utama untuk belajar investasi adalah kemauan untuk belajar dan berani untuk memulai. Kiranya keempat tips saya di atas dapat menolong Moms untuk mulai berinvestasi. Selamat berinvestasi!

Foto utama dan ilustrasi dari Burst

Parents Guide
Parents Guidehttp://www.burhanabe.com
Info seputar parenting, mulai dari kehamilan, tumbuh kembang bayi dan anak, serta hubungan suami istri, ditujukan untuk pasangan muda.

Related Posts

Comments

Stay Connected

0FansLike
400FollowersFollow
8,385FollowersFollow

Recent Stories