7 Nutrisi Kunci untuk Tumbuh Kembang Terbaik Anak

Zink atau dikenal juga dengan sebutan seng dibutuhkan oleh enzim-enzim yang ada di dalam tubuh untuk menjalankan fungsinya masing-masing. Ada yang dibagian sistem pencernaan, metabolisme, maupun pertumbuhan anak. Zinc dapat ditemukan pada brokoli, bayam, tomat, ayam, kacang-kacangan, dan sereal.

6. Asam Lemak Esensial

Asam lemak esensial bermanfaat untuk memperlancar aliran darah, membantu pembentukan sel, mengatur sistem saraf, memperkuat imun tubuh, membantu penyerapan nutrisi, serta mempertahankan fungsi otak yang mengatur indra penglihatan anak. Asam lemak esensial dapat ditemukan pada  telur, ikan tuna, dan kacang-kacangan.

7. Aneka Jenis Vitamin

Vitamin A sangat penting untuk menjaga kesehatan mata, meningkatkan sistem imun, mencegah terjadinya infeksi, serta menunjang kesehatan dan pertumbuhan sel-sel serta jaringan dalam tubuh. Vitamin A dapat ditemukan pada daging sapi, hati ayam, susu, dan sayuran serta buah-buahan berwarna jingga.

Vitamin B (B kompleks) berguna untuk membuat dan menggunakan energi. Anak yang kekurangan vitamin ini dapat terserang anemia. Vitamin B dapat ditemukan pada gandum, ikan, ayam, daging, dan sayuran hijau.
Vitamin C berguna untuk membantu proses pembentukan dan perbaikan sel darah merah, tulang, dan jaringan di dalam tubuh. Vitamin C juga bermanfaat untuk meningkatkan kekebalan tubuh,  mempercepat proses penyembuhan luka, serta membantu penyerap zat besi. Vitamin C didapatkan lewat buah-buahan  seperti jeruk, stroberi, tomat, paprika merah, dan kiwi.
Vitamin D membantu tubuh menyerap mineral seperti kalsium untuk pembentukan gigi dan tulang yang kuat. Vitamin D didapatkan dari paparan sinar matahari pagi, tahu, tempe, susu, sereal, ikan tuna, dan telur.

Baca juga Moms dan Pops, Mengenakan Masker Tidak Lagi Jadi Kewajiban, Himbauan sebagai Penggantinya

Vitamin E diperlukan untuk menangkal radikal bebas yang dapat merusak sel pada masa pertumbuhan anak sehingga dapat menganggu tumbuh kembang terbaik anak. Vitamin ini bermanfaat untuk meningkatkan kekebalan tubuh, memperbaiki DNA, dan proses metabolisme lainnya. Vitamin E didapat dari bayam, biji-bijian, dan  alpukat. 

Memberikan asupan yang kaya nutrisi pada anak tidak harus dengan makanan atau minuman yang mahal. Di sekitar kita banyak tersedia bahan makanan dan minuman yang murah serta  kaya akan nutrisi. Tinggal bagaimana kita mengolahnya agar anak-anak tertarik dan mau mengonsumsinya.   Jadi, berikan selalu makanan dan minuman yang sehat dengan kandungan nutrisi yang lengkap demi tumbuh kembang terbaik anak.

Foto utama dari Pexels.com

Related Posts

Comments

Stay Connected

0FansLike
400FollowersFollow
8,385FollowersFollow

Recent Stories